
Lampung Barat, Tapispots.com,- Jalan akses utama di Kecamatan Suoh, Kabupaten Lampung Barat terlihat sudah mengalami banyak kerusakan hingga berlubang, contoh nya seperti jalan akses Pekon Sukamarga – Pekon Tugu Ratu, masyarakat berharap agar pemerintah Kabupaten bisa membantu untuk memperbaiki jalan tersebut.

Diketahui salah seorang anggota dari Forum Masyarakat Peduli Lampung Barat ( FMPLB ) Lisdarto saat sedang melintas terlihat banyaknya kerusakan jalan hingga berlubang yang dikeluhkan masyarakat setempat.
menurut Lisdarto saat berkunjung kerumah salah seorang masyarakat setempat dirinya mengatakan, bahwa jalan akses Pekon Sukamarga – Pekon Tugu Ratu merupakan akses utama bagi masyarakat sekitar ataupun yang melintas.

“jalan ini memang sudah lama mengalami kerusakan dan sampai saat ini belum juga ada perbaikan dari pemerintah kabupaten maupun pemerintah pusat, masyarakat berharap agar jalan tersebut bisa diperbaiki.” Kata Lisdarto saat berkunjung ke rumah salah seorang masyarakat sekitar lokasi.
Ditempat yang sama, Pak andi salah seorang masyarakat sekitar menyampaikan bahwa ditahun ini dirinya dan masyarakat lain berharap agar jalan ini bisa diperbaiki. (Herman)