Bikin Status di Whatsapp, Diduga Menghina Salah Satu Suku, Begini Katanya.

Tapispost.com,- Seorang pengguna aplikasi perpesanan instan, Whatsapp, mengunggah kalimat yang disinyalir mengarah ke suku, agama, ras dan antar-golongan (SARA).

Bahkan, dia dengan jelas menyebut salah satu suku di Indonesia.

Dalam unggahannya itu ia tampak menulis dareah itu terkenal lantaran salah satu perbuatan yang melawan hukum, atau kriminal.

Tak hanya itu, dalam tulisan yang diuploadnya itu dia menyebut salah satu suku itu terkenal dengan lelaki muda kerap selingkuh.

“Orang random sejauh ini yang aku kenal
Pertama dia pikir Lampung dan Bekasi satu pulau
Kedua empek-empek makanan khas Lampung
Lampung terkenal karena banyak begal dan jalan rusak
Lampung terkenal cowoknya tukang selingkuh,” tulisnya di snap status wahatsappnya itu.

Status WhatsApp itu lantas dikomentari netizen lain, agar tidak mengunggah tulisan yang berpotensi mengandung SARA. Dan menyinggung salah satu suku di Indonesia.

Namun, justru si pengunggah status itu kian mempertegas anggapannya.

“Tapi fakta emang mbak
Lampung mah kagak ada Bagusnya di mata orang lain,” balas si pemilik snap itu.

Berdasarkan penelusuran, pengguna whatsapp yang mengunggah status yang diduga bernuansa SARA itu adalah An di Pekon Sukamulya, Kecamatan Sukau Kabupaten Lampung Barat.

Belum diketahui pasti apa motif An mengunggah status tersebut.(Riyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *